Rabu, 03 Februari 2016

Inilah Manusia yang Paling di Takuti Oleh Syetan, Siapakah Dia?

Berdakwah - Allah telah menciptakan dunia beserta isinya, baik itu manusia ataupun setan. Setan adalah makhluk ghaib yang ditugaskan untuk menggoda manusia menuju kesesatan. Setan menghasut manusia tanpa terkecuali. Tapi ternyata, setan pun takut ketika melihat Umar Bin Khatab. Simaklah alasan mengapa setan takut terhadap Umar Bin Khatab.

Inilah Manusia yang Paling di Takuti Oleh Syetan, Siapakah Dia?
Sumber: Infoyunik.com
Umar Bin Khatab adalah salah satu khalifah pada zaman Rasululah. Umar memiliki sifat yang tegas, kasar, dan bijaksana sehingga pada saat itu ia ditakuti oleh banyak orang Quraish. Inilah sepenggal kisah umar bin khattab, manusia yang paling ditakuti para setan.

Umar bin Khatab ialah khalifah kedua dan mungkin merupakan khalifah terbesar dari keempat khalifah yang ada. Umar bin Khatab hidup pada zaman Rasulullah tapi ia lebih muda dibandingkan Nabi Muhammad SAW. Seperti halnya nabi, ia juga dilahirkan di kota Makkah. Namun sayangnya tidak ada yang mengetahui secara pasti kapan Umar lahir. Menurut perkiraan yang ada, ia dilahirkan pada tahun ke-586 M. Simaklah kisah umar bin khattab lengkap ini.

Awalnya, Umar adalah musuh Nabi Muhammad yang menentang keras dakwah Nabi dalam menyebarkan agama Islam. Bahkan ia paling beringas dan ganas dalam menentang Nabi. Namun, tiba-tiba ia memeluk agama Islam secara mendadak dan langsung berbalik membela Nabi Muhammad dengan penuh pembelaan. Ia rela berkorban untuk membela dan menemani Rasulullah ketika berdakwah. Selanjutnya, Umar menjadi penasihat terdekat Rasulullah bahkan hingga sepanjang usia Nabi Muhammad.

Suatu hari, terdapat kisah yang menjelaskan bahwa setan takut terhadap Umar bin Khatab. Bahkan ia tidak mau memasuki masjid Nabawi melewati pintu yang sering dilalui oleh Umar bin Khatab, karena mereka membenci Umar. Muhammad al-‘Arifi menjelaskan bahwa para setan takut kepada Umar baik selama ia hidup atau setelah ia meninggal dunia.

Kisah lain diriwayatkan di rumah Rasulullah. Pada saat itu, Umar memohon untuk masuk ke rumah Rasul. Ketika itu, terdapat dua wanita Quraish yang sedang berbincang dengan Rasul. Mereka berbicara dengan nada yang lebih tinggi dibanding Rasulullah. Saat Umar masuk ke dalam rumah Rasul, kedua wanita itu langsung berdiri dan menurunkan jilbabnya. Sementara Umar masuk setelah diijinkan, Rasulullah pun tertawa. Mengetahui hal itu, Umar heran kenapa Rasul tertawa. Kemudian Rasul menjelaskan bahwa baliau heran pada kedua wanita tadi, saat mereka mendengar suara Umar, mereka langsung menarik hijabnya. Umar menjawab bahwa sesungguhnya Rasulullah lebih layak untuk disegani daripada Umar. Kemudian Umar pun bertanya kepada kedua wanita tadi, kenapa mereka lebih segan terhadap Umar daripada terhadap Rasulullah. Kedua wanita itu menjelaskan bahwa alasan mereka lebih menyegani Umar karena Umar lebih keras dan kasar dibanding Rasulullah.

Rasulullah bersabda bahwa demi Allah, sesungguhnya para setan tidak akan berjalan di suatu jalan ketika mereka bertemu dengan Umar. Mereka akan mencari jalan lain dimana tidak akan bertemu dengan Umar. Setan tersebut akan lari ketika melihat atau bertemu dengan Umar. Inilah alasan kenapa setan takut dengan umar bin khattab.

Umar memiliki sifat yang tegas tehadap semua orang, baik musuhnya atau pun sahabatnya. Ia tidak hanya ditakuti oleh para musuhnya, tapi ia juga ditakuti oleh makhluk ghaib, yakni setan. Sungguh besar karunia Allah yang diberikan pada Umar. Ia diberikan kelebihan daripada yang lain dimana para setan takut terhadap dirinya.
 
Sumber: Infoyunik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar